Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

PTK DAN PTS

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MASA PANDEMI 2021

CONTOH PENELITIAN TINDAKAN KELAS KONSTRUKTIVISTIK MASA PANDEMI COVID 19-Tujuan penelitian adalah untuk peningkatan hasil belajar pada pelajaran Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia pada siswa kelas XI di semester 2 tahun pelajaran 2020/2021 melalui pembelajaran konstruktivistik di masa Pandemi Covid 19. Selama 4 bulan minimal 2 siklus dilaksanakan pada Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek pada penelitian ini adalah 36 siswa kelas XI. Teknik pengumpulan data hasil belajar dengan tes hasil belajar. Teknik menganalasis data ialah analisis data kuantitatif, yaitu rata-rata poin tes hasil belajar, cara meningkatkan pendidikan di masa pandemi. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa melalui pembelajaran konstruktivistik dapat meningkatkan hasil belajar pada pelajaran Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia pada siswa kelas XI yang dibuktikan dengan adanya peningkatan hasil belajar pada pra siklus persentase ketercapaian KKM 41,67% kemudian meningkat pada siklus I menjadi 61,11% dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 86,11% sedangkan nilai rata-rata kelas pada pra siklus nilai rata-rata siswa berada pada angka 62,50 dengan 15 siswa yang tuntas dari 36 siswa. Pada siklus I nilai rata-rata kelas hasil belajar sebesar 73,33 dengan 22 siswa yang tuntas dari 36 siswa, hasil ini belum mencapai kriteria minimal ketuntasan ≥76, sehingga perlu dilaksanakan siklus II. Pada Siklus II nilai rata-rata kelas hasil belajar sudah mencapai kriteria minimal ketuntasan ≥76 yaitu pada angka 86,25 dengan 31 siswa yang tuntas dari 36 siswa dalam pembelajaran Biologi, cara meningkatkan motivasi belajar di masa pandemi. Kesimpulan dari penelitian bahwa melalui pembelajaran konstruktivistik sangat efektif meningkatkan hasil belajar pada pelajaran Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia, sehingga layak untuk diterapkan, meningkatkan minat belajar siswa di masa pandemi.

Kata Kunci: hasil belajar, biologi, konstruktivistik

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MELALUI PEMBELAJARAN  KONSTRUKTIVISTIK PADA MATERI STRUKTUR JARINGAN PENYUSUN ORGAN PADA SISTEM RESPIRASI MANUSIA DIMASA PANDEMI COVID 19 PADA SISWA KELAS XI DI SEMESTER 2 TAHUN PELAJARAN 2020/2021

DOWNLOAD PTK PTS LINK

Pada pembelajaran di sekolah, Biologi sering kali menjadi mata pelajaran yang penuh tantangan bagi para siswa tapi terkesan membosankan bagi siswa. Mereka masih menganggap bahwa Biologi itu kurang menarik karena banyak teori dan hafalan.

Contoh ptk di masa pandemi covid-19 

Proses pembelaran dimasa pandemi corona virus (COVID) 19 ini memerlukan strategi/motode/media pembejaran yang inovatif agar tujuan pembelajaran tetap tercapai dengan baik, contoh ptk pembelajaran daring.

Guru mata pelajaran Biologi di kelas XI, telah melakukan kegiatan pembelajaran Biologi  dengan menggunakan beberapa metode pembelajaran dimasa pandemi covid 19. Dari beberapa metode/media yang diterapkan, hasil belajar siswanya rata-rata belum menunjukkan mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditentukan sekolah, yaitu ≥76.

Nilai hasil belajar yang diperoleh dari siswa dapat dilihat dari ranah kognitif, afektif, sampai psikomotor. Namun berdasarkan hasil observasi, terdapat suatu kekurangan yang ada dalam pembelajaran Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia dimasa pandemi covid 19 pada kelas XI,  yaitu masih kurangnya keinginan siswa untuk mencari informasi tentang materi yang akan dipelajari, upaya meningkatkan minat belajar siswa. Selanjutnya, kemampuan memecahkan masalah murid kurang dieksplorasi, sehingga tingkat kemampuan memecahkan masalah murid masih kurang. Murid belum paham bagaimana langkah-langkah untuk menyelesaikan masalah.  

Contoh ptk pembelajaran daring kelas xi sma

Implementasi proses pembelajaran dalam rangka mencapai nilai hasil belajar siswa memang diperlukan berbagai model pembelajaran, metode dan media pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik setiap mata pelajaran. Selama ini banyak metode pembelajaran dan pendekatan pembelajaran baru yang dianggap lebih mampu untuk mengakomodasi dan mengoptimalkan potensi dan karakteristik yang dimiliki siswa yang pada akhirnya secara signifikan dapat memeberikan hasil belajar yang lebih baik. 

Salah satu cara yang dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar dimasa pandemi covid 19 adalah melalui pembelajaran konstruktivistik pada pelajaran Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia. 

Dari uraian tersebut, maka selaku guru Biologi di kelas XI, dengan bertitik tolak dari masalah-masalah yang dihadapi siswa dalam proses pembelajaran Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia disepakati untuk dilakukannya perbaikan proses pembelajaran dengan penerapan melalui pembelajaran konstruktivistik di masa pandemi Covid 19 untuk meningkatkan hasil belajar Biologi materi struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi manusia pada siswa kelas, ptk daring kelas XI.


Post a Comment for "UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MASA PANDEMI 2021"